Joe & Dough, kembali menggebrak dengan membuka gerai terbaru di Gandaria City Mall 16 September 2019 pekan lalu. Hal ini menandai dibukanya gerai ke-4 dalam kurun waktu kurang dari setahun beroperasi di Jakarta. Terkenal karena kreasi andalan croissant otentik, karya inovatif mereka tidak pernah gagal membuat pelanggan terkagum-kagum setiap saat. Dalam pembukaan gerai barunya, Joe & Dough menggandeng Celebrity Chef Desi Trisnawati, pemenang MasterChef Indonesia musim 02, dalam menciptakan menu eksklusif terinspirasi dari kisah pengalaman hidup dan cita rasa kampung halaman Chef Desi.
Joe & Dough didirikan pada bulan Maret 2009 oleh Damien Koh dan Dawn Wee, dengan mimpi bersahaja untuk menyajikan kopi spesial yang nikmat dan jajaran roti panggang lezat bagi siapa pun juga. Hari ini, mimpi tersebut berbuah menjadi 11 gerai khusus di Singapura. Tahun ini juga menandai hari jadi Joe & Dough ke-10, serta dalam kurun waktu kurang dari 1 tahun, berhasil membuka 4 gerai sukses di berbagai destinasi gaya hidup terkemuka di Jakarta. Gandaria City Mall merupakan pusat destinasi hiburan, belanja, dan gaya hidup keluarga yang penuh warna, dengan ratusan merk gaya hidup global dan fasilitas kelas dunia. Itulah sebabnya Gandaria City Mall merupakan rumah yang sempurna bagi gerai ke-4 Joe & Dough.
Kedua co-founder menamakan Joe & Dough berdasarkan produk unggulan mereka, yaitu “Joe” yang mengacu pada istilah lain kopi bagi warga Amerika, dan “Dough” yang mengacu pada adonan roti, kue, dan rangkaian pastry yang tersaji cantik di dalam gerai. Joe & Dough terkenal dengan bubuk kopi spesial dan jajaran roti panggang artisanal hangat yang dibuat tanpa bahan pengawet buatan, menggunakan resep-resep lintas generasi, dengan bakat kreatif untuk mendorong beragam peluang kuliner untuk menginspirasi para tamu pengunjung setia gerai.
Joe & Dough kembali bekerjasama dengan Muralcon, seorang seniman mural lokal ternama, yang karyanya menghiasi terminal 03 Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan Central Park Mall NEO SOHO. Joe & Dough telah berkolaborasi dengan Muralcon sejak gerai Plaza Indonesia. Kali ini, tetap setia dengan “Where barista meets baker”, Muralcon menggambar barista laki-laki dan baker perempuan di 2 dinding berbeda sebagai penarik perhatian yang mengartikulasi terjemahan artistik slogan tersebut.
Dawn Wee, Co-Founder, dan Marketing Communications Director, Joe & Dough, mengatakan, “Joe & Dough merupakan sebuah konsep yang mendorong jiwa berkomunitas dengan sahabat karib dimanapun kita berada, serta semangat lokal bersahaja. Untuk merayakan pencapaian ini, kami bangga berkolaborasi dengan Chef Desi Trisnawati untuk meluncurkan 4 menu utama unggulan inovatif yang mengedepankan keunikan cita rasa dan hasil alam Indonesia”.
Desi Trisnawati, Celebrity Chef, mengamini penjelasan Dawn, “Kolaborasi ini merupakan cara saya untuk berbagi pengalaman hidup setelah MasterChef Indonesia. 4 hidangan utama ini mewakili aspirasi hidup dan pencapaian penting dalam hidup saya, menjadikan menu-menu ini dekat di hati saya. Saya berharap bahwa para tamu yang mencicipi hidangan ini pun dapat berbagi momen spesial bersama sahabat dan keluarga”.
“Empat kreasi lezat menu utama ini telah tersedia di semua gerai Joe & Dough. Kami sambut kehadiran para pengunjung, tamu setia Joe & Dough, serta para konsumen yang belum pernah mampir ke gerai kami, untuk mencicipi kreasi terbaru kami. Lokasi gerai di Gandaria City Mall terletak di lantai Ground, buka setiap hari pada jam 10:00 – 22:00 WIB. Khusus hari Minggu, kami sudah mulai beroperasi sejak pukul 08:00 WIB hingga 22:00 WIB”, tutup Dawn.
[metaslider id=15590]