PT TOTAL Oil Indonesia melanjutkan rangkaian program kampanye edukasi, bertajuk ‘Saya Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas’ yang diikuti oleh sekitar 82 pelajar kelas 2 dan 3 SD Al Azhar Syifa Budi Jakarta bertempat di Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara Cibubur akhir September 2017 lalu. Melalui program ini, PT TOTAL Oil Indonesia ingin menanamkan kesadarang mengenai pentingnya keselamatan berlalu lintas sejak usia dini.
Kecelakaan yang terjadi di Indonesia tidak bisa dianggap sepele. Salah satu penyebab utama terjadinya kecelakaan lalu lintas di Indonesia adalah kurangnya kesadaran pengendara akan tata krama berlalu lintas dan juga kurangnya pemahaman rambu lalu lintas. Berdasarkan data dari website Korlantas Polri, jumlah kecelakaan lalu lintas hingga Juni 2017 masih tinggi. Pelanggar dari kalangan pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) menempati urutan teratas, disusul oleh kalangan mahasiswa dan pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Melihat kondisi yang sangat memprihatinkan tersebut, PT TOTAL Oil Indonesia ingin memberikan kontribusi kepada masyarakat dalam meningkatkan pemahaman dan kesadaran mengenai pentingnya keselamatan berlalu lintas sejak usia dini, khususnya di kalangan pelajar Sekolah Dasar (SD), agar kesadaran tersebut dapat mendarah daging dan menjadi kebiasaan yang baik ketika mereka tumbuh besar kelak. Selain itu PT TOTAL Oil Indonesia percaya bahwa pelajar SD juga akan memegang peran penting sebagai agen perubahan untuk berlalu lintas yang lebih baik ke depannya dan dapat berimbas pada pengurangan jumlah kecelakaan di jalanan. Oleh karena itulah, PT TOTAL Oil Indonesia menggulirkan kampanye edukasi bertajuk ‘Saya Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas’.
Para pelajar SD Al Azhar Syifa Budi ini telah mendapatkan edukasi terpadu seputar berlalu lintas yang baik dan aman. Mereka diajari berbagai hal praktis seputar keselamatan berlalu lintas mulai dari cara menyeberang jalan yang benar dan aman, pentingnya menggunakan helm bila berkendara menggunakan sepeda motor, mengenal tentang rambu-rambu lalu lintas yang ada di jalan, hingga mengingatkan orangtua atau keluarga terdekat ketika berkendara agar berhenti jika melihat tanda lampu merah menyala.
“Kami ingin mengedukasi masyarakat sejak usia dini tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas. Dengan menyasar usia dini ini, kami ingin mengenalkan arti pentingnya keselamatan berlalu lintas mulai dari pelajar SD dan kami harapkan nantinya mereka dapat menularkan kesadaran ini kepada orangtua, keluarga terdekat hingga lingkungan mereka”, ujar Yordi Subekti, HSEQ Manager, PT TOTAL Oil Indonesia.
Program yang sama telah dilakukan oleh PT TOTAL Oil Indonesia pada November 2016 lalu bekerjasama dengan SD Al Jannah Cibubur. PT TOTAL Oil Indonesia juga telah sukses menjalankan kampanye ‘Safe Riding Clinic’ sejak tahun 2015. Di tahun 2016, program ‘Safe Riding Clinic’ merangkul pelajar SMA dan Universitas diantaranya SMA 2 (tahun 2015) serta SMAN 29, SMA Marsudirini Bekasi, Universitas Pancasila dan Universitas Mercu Buana Jakarta (April – Oktober 2016).